Tanda-Tanda Perselingkuhan Pada Hubungan Jarak Jauh

Menjalani hubungan jarak jauh tidaklah mudah. Butuh keseriusan dan keteguhan hati dari masing-masing pasangan. Namun, jarak seringkali menciptakan keraguan antara Anda dan pasangan. Apakah dia akan setia? Ataukah dia telah berselingkuh selama ini? Berikut adalah cara mengenali Tanda-Tanda Perselingkuhan Pada Hubungan Jarak Jauh:

1. Ponselnya selalu sibuk
Komunikasi adalah bagian terpenting dalam menjalani hubungan jarak jauh. Apakah akhir-akhir ini ponselnya selalu sibuk? Kalau ya, Anda harus lebih waspada pada situasi tersebut. Karena tidak biasanya, kekasih Anda bersikap demikan. 

2. Tidak konsisten
Si dia mulai berbicara ngelantur dan tidak nyambung ketika dihubungi? Percayalah, suatu kebohongan lambat laun pasti terbongkar. Jika kekasih Anda mulai menunjukkan gelagat aneh, segera minta penjelasan darinya. Apalagi jika dia mulai tidak konsisten dengan perkataannya.

3. Menyembunyikan statusnya di sosial media
Jika pasangan Anda tidak mengakui statusnya di jejaring sosial, itu bisa jadi pertanda buruk. Kenapa? Karena bisa saja dia berusaha menyembunyikan statusnya yang tak lagi lajang. Dengan demikian, ia bebas menjalin hubungan dengan orang lain.

4. Jarang pulang
Ada dua alasan kenapa pasangan Anda jarang pulang menemui Anda. Pertama, ia memang tidak bisa pulang karena banyak faktor, terutama masalah finansial. Kedua, ia mungkin punya seseorang yang lain di sana. 

5. Sering bertengkar
Akhir-akhir ini, Anda dan pasangan sering bertengkar? Bahkan hanya untuk hal-hal sepele. Jangan biarkan masalah tersebut sampai berlarut-larut. 

Sekali lagi, Anda harus tahu bahwa hubungan jarak jauh memang tak mudah. Namun, semua tergantung Anda dan pasangan. Mau dilanjutkan atau kandas di tengah jalan?

sumber: internet

Artikel Lainnya:

Widget by [ sukses ahta ]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar